SENTUL – Minggu lalu (22/06) Sirkuit Sentul menggelar kejuaraan balap motor “Indospeed Race Series” seri kedua. Kejuaraan ini terbagi menjadi 10 kelas yang diikuit oleh ratusan pembalap Tanah Air.
Pada kelas Kejurnas Supersport 600cc, HA Yudhistira dari tim Kawasaki KYT Manual Tech keluar menjadi yang tercepat di dua race yang di perlombakan di seri ini.
Pada race pertama hujan yang membasahi sirkuit, memaksa Yudhistira harus balapan dengan ekstra keras. Alhasil, Yudhistira berdiri di posisi pertama dan mengungguli Ifos Alfa dari tim Kawasaki Greentech di posisi kedua dan M. Reihan, rekan setim Yudhistira diposisi ketiga. Sedangkan pada race kedua, lagi-lagi Yudhistira tak terkejar oleh duo pembalap Honda, Denny Triyugo dan Dimas Ecky. Kedua hanya meraih podium kedua dan ketiga.
Di kelas Kejurnas Sport 250cc juga tak kalah seru, Dwi Satria dari tim WDM Aspira Federal Oil berhasil finish terdepan setelah melewati Ivan Atmaja dan Heru Susanto di posisi kedua dan ketiga.
[nggallery id=99]